Smartphone Terbaik untuk Bermain Pokemon Go

         Setelah kemarin kami memberikan daftar smartphone yang bisa digunakan untuk memainkan game Pokemon Go, mungkin malah ada yang justru menjadi semakin bingung karena ada banyaknya merk dan tipe smartphone yang ternyata support untuk memainkan game Pokemon Go. Namun bagi anda yang ingin memilih smartphone terbaik untuk memainkan game Pokemon Go ini, kami akan memberikan anda sebuah daftar yang isinya adalah smartphone – smartphone terbaik yang bisa anda gunakan untuk memainkan game Pokemon Go. Smartphone yang akan kita bahas kali ini merupakan smartphone pilihan yang benar – benar memiliki spesifikasi tinggi yang membuat anda bisa memainkan game Pokemon Go dengan lancar tanpa kendala apapun, asalkan koneksi internet anda juga mendukung.



         Karena ini merupakan smartphone pilihan yang bisa dibilang memiliki spesifikasi tinggi – tinggi, anda juga harus selalu waspada ketika menggunakan smartphone ini untuk mencari pokemon. Yang perlu anda waspadai terutama adalah karena anda berada di tempat umum, itu berarti tindak kejahatan akan mengincar anda, tidak hanya di keramaian, di tempat sepi pun anda juga bisa menjadi target para penjahat. Maka dari itu, sebenarnya tindakan mencolok bahwa anda sedang bermain Pokemon Go juga bisa menjadi bumerang bagi anda dimata para penjahat. Nah, maka himbauan kami adalah untuk selalu hati – hati dan waspada ketika memainkan game Pokemon Go ini dimanapun anda berada. Jangan lupa ingat waktu juga bila memainkan game ini.



Dan untuk daftar smartphone yang paling bagus untuk memainkan game Pokemon Go ini adalah


1. Samsung Galaxy S7


         Samsung Galaxy S7 memiliki spesifikasi yang sangat kuat, dengan Processor Octa-Core dan dengan RAM hingga 3GB besarnya, anda tidak akan mengalami masalah seperti lag atau force close. Malah dengan smartphone ini anda tidak perlu khawatir tentang apa – apa lagi, karena dilihat dari internal memorynya juga sangat besar, membuat anda bisa memainkan game Pokemon Go tanpa menggusur aplikasi – aplikasi lainnya yang berjalan di background. Dengan Smartpone Samsung Galaxy S7 ini anda tentu sudah bisa menggunakan AR Mode ketika bermain Pokemon Go karena smartphone yang bisa dibilang paling gahar tahun ini tentu sudah memiliki sensor gyroscope. Selain itu ketika hujan tiba anda pun masih bisa berburu pokemon dengan hujan – hujan karena Samsung Galaxy S7 bisa tahan air.



2. Xiaomi Redmi 3

smartphone android main pokemon go 1

Spesifikasi Xiaomi Redmi 3
Layar IPS 5 inci HD 720p
Chipset Qualcomm Snapdragon 616 Octa-Core 1.5 GHz Corex-A53
GPU Adreno 405
OS Android 5.1 Lollipop
Memori RAM 2 GB/16 GB
Kamera 13 MP & 5 MP
Baterai 4100 mAh
Harga Rp 1.875.000

         Xiaomi Redmi 3 menawarkan Smartphone yang memiliki spesifikasi tinggi namun dengan harga yang bisa dibilang terjangkau. Sebab dia memiliki Processor yang sudah Octa-Core atau memiliki 8 inti otak. Sistem bawaannya juga sudah Android 5.1 Lollipop yang jelas sudah support untuk game Pokemon Go, karena minimum OS nya adalah Kitkat. Xiaomi Redmi 3 juga sudah memiliki RAM sebesar 2GB, dengan ukuran RAM yang memang disarankan oleh Developer, membuat anda bisa memainkan game tanpa menggusur aplikasi background lainnya. Belum lagi kapasitas baterainya yang mencapai 4100 mAh. Membuat anda bisa lebih lama memainkan game Pokemon Go dalam satu kali charge.


3. Infinix Note 2

smartphone android main pokemon go 2

Spesifikasi Infinix Note 2
Layar IPS 5.9 inci HD 720p
Chipset MediaTek MT6753 Octa-Core 1.3 GHz Cortex-A53
GPU Mali-T720MP3
OS Android 5.1 Lollipop
Memori RAM 2 GB/16 GB
Kamera 13 MP & 2 MP
Baterai 4040 mAh
Harga Rp 1.950.000

         Ada satu smartphone lagi yang spesifikasinya bisa dibilang dengan Xiaomi Redmi 3, yaitu Infinix Note 2. Smartphone ini juga sudah memiliki processor Octa-Core yang cukup tangguh untuk menghandle semua process dalam game. OS Bawaannya juga sudah Android 5.1 Lollipop sama seperti Xiaomi Redmi 3, dan bila dilihat dari RAM nya dia juga memiliki RAM sebesar 2GB yang dijamin lancar ketika anda memainkan game Pokemom Go menggunakan smartphone Infinix Note 2 ini. Dengan layar sebesar 5 inchi, Infinix Note 2 juga dilengkapi dengan baterai yang kapasitasnya cukup besar yakni 4040 mAh. bila dilihat sekilas Infinix Note 2 memang memiliki spesifikasi yang sama dengan Xiaomi Redmi 3.

4. Asus Zenfone Max

smartphone android main pokemon go 3

Spesifikasi Asus Zenfone Max
Layar IPS 5.5 inci HD 720p
Chipset Qualcomm Snapdragon 410 1.2 GHz Cortex-A53
GPU Adreno 306
OS Android 5.1 Lollipop
Memori RAM 2 GB/16 GB
Kamera 13 MP & 5 MP
Baterai 5000 mAh
Harga Rp 2.575.000

         Pada awal rilisnya, memang Pokemon Go tidak support untuk Smartphone berprocessor Intel, dan bagi yang beranggapan bahwa smartphone buatan Asus semua menggunakan processor intel itu salah. Terlepas dari itu, di update pertama Game Pokemon Go, membuat smartphone yang berprocessor intel juga sudah bisa memainkan game ini. Dan di seri Asus Zenfone yang paling bagus untuk memainkan game Pokemon Go adalah Asus Zenfone Max. Mengapa? karena dia sudah memiliki processor yang cukup kuat, ditambah RAM nya juga sudah sebesar 2GB aman lancar jaya dan tentunya tidak mengganggu aplikasi lain ketika anda memainkan game pokemon go. Selain itu Kapasitas baterainya juga cukup besar, hingga mencapai 5000 mAh. dengan begitu anda bisa bermain game Pokemon Go lebih lama, apalagi anda tidak menginstal banyak aplikasi yang bisa menyebabkan baterai cepat habis.

5. Lenovo Vibe P1 Turbo

smartphone android main pokemon go 4

Spesifikasi Lenovo Vibe P1 Turbo
Layar IPS 5.5 inci Full HD 1080p
Chipset Qualcomm MSM8939 Snapdragon 615 Quad-Core 1.5 GHz Cortex-A53
GPU Adreno 405
OS Android 5.1 Lollipop
Memori RAM 3 GB/32 GB
Kamera 13 MP & 5 MP
Baterai 4040 mAh
Harga Rp 3.900.000

         Di vendor Lenovo juga tidak mau ketinggalan, Mereka juga memiliki smartphone yang sangat bagus peformanya untuk memainkan game Pokemon Go yang bernama Lenovo Vibe P1 Turbo. Dengan processor Quad-Core yang sudah cukup untuk menghandel semua aplikasi termasuk game Pokemon Go ini, dia juga dibekali dengan RAM fantastis, yakni mencapai 3GB besarnya. Dengan RAM sebesar itu, anda mungkin bisa multitasking game Pokemon Go dengan game lainnya tanpa harus menggusur aplikasi atau game lainnya. Dengan OS bawaan Android Lollipop dan baterai yang kapasitasnya juga besar, maka tidak heran bila Lenovo Vibe P1 Turbo ini juga menjadi smartphone pilihan untuk memainkan game Pokemon Go.


6. Huawei Ascend Mate7

smartphone android main pokemon go 5

Spesifikasi Huawei Ascend Mate7
Layar IPS 6 inci Full HD 1080p
Chipset HiSilicon Kirin 925 Octa-Core 1.8 GHz Cortex-A15
GPU Mali-T628 MP4
OS Android 4.4 KitKat
Memori RAM 3 GB/64 GB
Kamera 13 MP & 5 MP
Baterai 4100 mAh
Harga Rp 3 jutaan

         Huawei juga memiliki smartphone yang unggul untuk soal game, Huawei Ascend Mate7 hadir dengan layar yang lumayan besar yakni 6 incil. Dan dengan processor yang beda dari yang lain, disaat smartphone lain menggunakan processor Qualcom atau MTK, Huawei Ascend Mate7 memakai processor Quad-Core buatan HiSilicon Kirin yang kemampuannya sangat bisa diandalkan. Untuk RAM nya jangan khawatir, karena Huawei Ascend Mate7 memiliki RAM sebesar 3GB. Jauh lebih baik dari apa yang disarankan oleh pihak developer Pokemon Go, sehingga anda tidak akan mengalami yang namanya Lag, Force Close atau masalah lainnya, karena secara spesifikasi, Huawei Ascend Mate7 sudah melebihi spesifikasi yang disarankan oleh developer.


7. Oppo R7 Plus

smartphone android main pokemon go 6

Spesifikasi Oppo R7 Plus
Layar IPS 6 inci Full HD 1080p
Chipset Qualcomm MSM8939 Snapdragon 615 Quad-Core 1.5 GHz Cortex-A53
GPU Adreno 405
OS Android 5.1 Lollipop
Memori RAM 3 GB/32 GB
RAM 4 GB/64 GB
Kamera 13 MP & 8 MP
Baterai 4100 mAh
Harga Rp 7.200.000

         Dari Oppo, mereka juga tidak mau ketinggalan. Mereka juga memiliki Smartphone Gahar yang bisa anda gunakan untuk memainkan Game Pokemon Go. Di seri Oppo R7 Plus ini, anda akan mendapatkan smartphone dengan Processor QuadCore yang siap menjalankan segala process yang anda jalankan. OS bawaannya juga sudah Lollipop sehingga anda tidak perlu takut untuk menginstal aplikasi terkini karena sudah pasti support. Bahkan untuk RAM nya anda juga bisa memilih, mau yang memiliki RAM 3 GB atau malah yang memiliki RAM 4 GB. Namun untuk RAM 3 GB saja sudah lebih dari cukup untuk memainkan game Pokemon Go.


8. Lenovo Vibe P1m

smartphone android main pokemon go 7

Spesifikasi Lenovo Vibe P1m
Layar IPS 5 inci HD 720p
Chipset Mediatek MT6735P Quad-Core 1.0 GHz Cortex-A53
GPU Mali-T720MP2
OS Android 5.1 Lollipop
Memori RAM 2 GB/16 GB
Kamera 8 MP & 5 MP
Baterai 4000 mAh
Harga Rp 2.045.000

         Lenovo ternyata juga memiliki satu Tipe Smartphone lagi yang cocok untuk memainkan game Pokemon Go. Lenovo Vibe P1m hadir dengan processor Quad-Core, dan memiliki OS Bawaan Android Lollipop. Dengan internal memory sebesar 16 GB dan RAM nya sebesar 2GB anda sudah bisa memainkan Game Pokemon Go secara lancar jaya, terlebih bila anda menggunakan koneksi yang stabil dan sinyal GPS di daerah anda mudah dijangkau. Untuk ukuran baterainya juga sudah 4000 mAh. Sehingga anda bisa berburu pokemon lebih lama daripada smartphone yang kapasitas baterainya berada dibawah itu, terlebih bila anda tidak menginstal banyak aplikasi yang berjalan di background.


9. Infinix Hot Note

smartphone android main pokemon go 8

Spesifikasi Infinix Hot Note
Layar IPS 5 inci HD 720p
Chipset MediaTek MT6592 Octa-Core 1.4 GHz Cortex-A7
GPU Mali-450
OS Android 4.4 KitKat
Memori RAM 2 GB/16 GB
Kamera 8 MP & 5 MP
Baterai 4000 mAh
Harga Rp 1.699.000

         Dan yang terakhir, ada satu lagi Smartphone buatan Infinix yang bisa anda jadikan satu pilihan untuk memainkan game Pokemon Go. Yaitu Infinix Hot Note. Menawarkan sebuah smartphone yang harganya dibawah dua jutaan namun sudah memiliki processor Octa-Core. Untuk OS bawaannya memang masih Android Kitkat, namun dengan OS Kitkat juga sudah bisa memainkan game Pokemon Go dengan lancar, sebab dengan otak Octa-Core Infinix Hot Note ini juga dibantu dengan RAM 2GB, anda sudah tidak perlu risau akan mengalami masalah - masalah saat bermain. dengan Infinix Hot Note anda bisa bermain Pokemon Go dengan tenang.



         Dari smartphone yang spesifikasinya tinggi – tinggi tersebut, bisa menjadi refrensi bagi anda yang hendak membeli smartphone baru yang spesifikasinya paling cocok dan paling bagus untuk memainkan game Pokemon Go serta tidak mengganggu aplikasi lainnya. Sehingga anda masih bisa melakukan proses multitasking tanpa mematikan proses sebelumnya. Semua itu berkat RAM smartphone yang ukruannya besar. Jadi anda tidak akan rugi ketika membeli salah satu smartphone diatas.



         Yang perlu diingatkan sekali lagi adalah, bermain Pokemon Go ini anda harus tetap mengedepankan etika dan kepentingan umum ya, jangan sampai permainan Pokemon Go ini malah mencelakakan anda dan yang anda salahkan adalah game Pokemon Go nya, padahal anda celaka akibat perbuatan anda sendiri. Jadilah trainer yang baik dan cerdas sehingga tidak terjerumus ke isu – isu yang ingin memecah belah persaudaraan bhinieka tungal ika.
 

Copyright © Info Bapak Ibu Design by O Pregador | Blogger Theme by Blogger Template de luxo | Powered by Blogger